Selasa, 15 Oktober 2013

Segi 3 Motivasi Bisnis Untuk tetap Menuju Sukses Bisnis

Motivasi Bisnis
Sebelum saya menjelaskan, saya ingin bercerita hasil pembelajaran di panduan bisnis online karya GM Susanto (bisa dilihat di www.bisnisonlineindonesia.siteindo.com).

Tak disangka saya diajari kata-kata tentang “Bisa”, “Kenapa Tidak” dan “Mungkin Saja”.

Tentu, GM Susanto mengajarkan ketiga kata itu dalam panduan bisnisnya bermaksud tidak saling berkaitan dan menjadi satu-kesatuan.

Ketiga kata itu memang pilihan kata saja yang bisa memotivasi kita khususnya memotivasi saya dalam bisnis online. Tentu ada kata lain yang bisa dijadikan kata untuk memotivasi untuk sukses dalam bisnis.

Tetapi setelah mengalami perenungan dan mendapat pencerahan-pencerahan bahwa (menurut saya) ini bisa saling berkaitan dan sebagai tahapan yang harus dipenuhi saya dan anda.

Kata motivasi “Bisa” memiliki makna sendiri. Lalu dilanjutkan dengan kata “Kenapa Tidak?” sebagai lanjutan yang harus dipenuhi dan punya makna sendiri. Setelah itu dilanjutkan dengan kata, “Mungkin saja” yang memiliki makna sendiri.

Saya sudah sering mencari kata-kata untuk memotivasi saya sendiri agar tetap semangat dalam menjalani bisnis online. Ada kata yang sangat tidak cocok dengan batin saya dan ada yang cocok.

Tetapi setelah menemukan kata-kata motivasi bisnis dari GM Susanto, maka 3 kata tersebut dikatakan cocok untuk saya sendiri dalam arti bila semua kata itu saya rangkai saling berkaitan dan dipenuhi semua untuk saya.

Setelah mengalami perenungan, saya menemukan 3 kata motivasi itu diramu dalam segitiga kata motivasi bisnis.

Saya akan jelaskan makna dan kegunaan masing-masing.

A.    Motivasi Kata “Bisa!!!”

Apapun yang anda hadapi, bagaimanapun kondisi anda, dan kapanpun anda menghadapi, maka anda harus selalu berkata “Bisa” terhadap penyelesaian masalah.

Kata lain dari “Bisa” adalah “Bisa Bisnis” “Sukses Bisnis”, “Berhasil Dalam Bisnis”, “Yakin Berhasil Dalam Bisnis”.

Inilah yang selalu dilakukan semua orang yang sungguh-sungguh memperjuangkan sesuatu khususnya dalam bisnis. Begitu gigih mempertahankan kata “Bisa” demi tercapainya suatu yang diimpikan yaitu bisnis.

Saat saya menanam motivasi model “Bisa”, batin saya seakan panas (bergairah intinya). Begitu gigih saya menanam kata itu sampai menjadi tindakan untuk kesuksesan bisnis.

Orang-orang kebanyakan yang selalu menjadi andalan adalah kata-kata usaha untuk sukses.

Memang seharusnya demikian agar memang kesuksesan bisnis bisa diraih.

Tetapi sekali lagi, berdasarkan pengalaman saya sendiri bahwa semakin kuat batin saya berkata, “Bisa” atau “Sukses” maka secara otomatis mempengaruhi tindakan saya dalam bisnis sampai tidak terkontrol alias “NEKAD”.

Setelah perbuatan itu sudah dilakukan dan mengalami kegagalan justru saya sudah mengalami kelelahan dan tidak mau mengulangi sesuatu yang pernah gagal itu.

Saya tidak berkata bahwa berkata “Bisa” yang terlalu kuat di batin membuat tindakan tidak terkontrol. Yang membuat tidak terkontrol bila tidak diimbangi pikiran yang jernih.

Sebagai contoh. Misal Anda seorang member dari perusahaan bisnis jaringan MLM dari PT. Ab.

Biasanya Anda selalu dikompor-kompori oleh upline agar Anda memiliki semangat/motivasi untuk menjaring member (downline) yang banyak.

Semakin hari Anda semakin yakin bahwa anda pasti bisa menjaring prospek banyak, Anda yakin sukses di bisnis MLM. Sampai Anda melakukan hal yang nekad alias tidak terkontrol.

Anda nekad dalam hal apa?

Intinya Anda selalu berusaha mengajak siapapun orang, entah teman atau orang baru kenalan. Anda berusaha kapanpun, dimanapun, siapapun, tidak peduli. Anda ngerasa PD karena Anda memiliki keyakinan untuk sukses dalam bisnis MLM.

Apa yang Anda rasakan bila bersikap seperti itu?

==>Bila motivasi kata “Bisa” atau “Sukses” terlalu kuat dalam diri Anda maka yang terjadi adalah justru PENDERITAAN akibat motivasi Anda sendiri<==

Lalu Anda berkata,”Orang yang ingin sukses pasti merasakan kepahitan-kepahitan dulu. Saya tidak masalah menderita karena kegigihan saya meraih kesuksesan.”

Sampai-sampai Anda meninggalkan alias mengorbankan banyak hal demi kesuksesan bisnis anda. Yang lebih parah justru Anda membuat masalah-masalah baru akibat fokus pada impian bisnis Anda.

Kalau seperti ini, apakah ini bentuk motivasi/semangat yang bagus untuk meraih kesuksesan bisnis?

Sukses bisnis memang tidak mudah. Pasti merasakan kepahitan-kepahitan. Tapi bukan berarti Anda tidak menikmati dengan hati dan pikiran tenang dari segala macam proses yang anda lakukan dalam kegiatan bisnis.

B.    Motivasi Kata “Kenapa Tidak?”

Bila Anda berkata, “saya yakin bisa” “saya bisa”, “bisa”, atau “sukses”, maka anda termotvasi. Tetapi motivasi Anda hanya berdasarkan satu pikiran,yaitu ”berhasil”.

Bila Anda hanya memiliki satu pikiran yaitu hanya tentang keberhasilan-keberhasilan Anda, mustahil.

Motivasi Anda pun terlalu dipaksakan hanya untuk tujuan keberhasilan.

Dunia ini ada dua kata yaitu berhasil dan gagal. Pikiran selalu membayang, memikirkan tentang keberhasilan dan kegagalan.

Anda berhak memilih untuk berhasil atau gagal. Bila ingin berhasil, maka Anda harus percaya bahwa Anda bisa berhasil.

Tetapi usaha Anda untuk keberhasilan pasti dibayang-bayangi tentang kegagalan.

Untuk meredam bayangan-bayangan kegagalan bukan berarti Anda harus memperkuat keyakinan bahwa anda pasti berhasil. Justru Anda harus mempersiapkan diri apabila anda disambut kegagalan.

Katakan saja, “Kenapa tidak, saya berhasil dalam bisnis?” Kata-kata ini menunjukkan bahwa keberhasilan bisnis bisa dimiliki semua orang.

Bila Anda ingin berhasil atau Anda berhasil, kenapa tidak?

Kata-kata “Kenapa tidak?” menunjukkan bahwa diri Anda tidak salah kalau berhasil dalam bisnis, diri Anda tidak selalu harus gagal walau tidak mustahil bisa gagal dalam bisnis, diri Anda siap untuk berhasil dan siap untuk gagal dalam bisnis.

Bila Anda berpikir sejenak, maka keberhasilan dan kegagalan memiliki masalah sendiri. Sehingga apapun usaha Anda maka harus siap bila mengalami keberhasilan dan kegagalan.

Sebagai contoh keberhasilan dan penderitaan memiliki masalah sendiri.

Misal Si Anu ingin jadi artis. Tiap ada testing untuk menjadi artis, Si Anu ikuti. Audisi A sampai audisi B si Anu ikuti tanpa lelah.

Selalu gagal dalam mengikuti. Si Anu sudah merasakan pahitnya kegagalan. Tentu kegagalan ini masalah untuk Si Anu. Ia sudah membuang waktu, uang, dan tenaga banyak tetapi hasilnya gagal.

Kegagalan tidak membuat Si Anu menyerah. Ia bertekad bahwa Si Anu bisa berhasil jadi artis

Lalu Si Anu ikuti lagi acara yang menjaring untuk jadi artis. Dan ternyata ia berhasil. Ia menjadi artis.

Sekali jadi artis, Si Anu langsung dapat tawaran nyanyi, bintang iklan atau main sinetron. Bertubi-tubi ia menjalani kesuksesan menjadi artis.

Segala hinaan, kasus, dan segudang masalah saat sukses datang bergantian. Ini merupakan masalah saat Si Anu sukses jadi artis.

Sampai akhirnya Si Anu turun ke bawah lagi alias tidak laku.

Dari cerita di atas, intinya Anda harus siap apapun hasilnya: sukses atau gagal. Terutama harus siap berhasil atau gagal dalam bisnis.

Tetapi karena Anda memilih berhasil maka berkata, “Kenapa tidak, saya berhasil dalam bisnis?” “Ada yang salah bila saya berhasil dalam bisnis?” “Kenapa tidak bisa saya berhasil dalam bisnis?” “Kenapa tidak, bila saya siap untuk berhasil dalam bisnis?”

Bila Anda minder bahwa anda tidak mungkin bisa berhasil, Anda tinggal berkata, “Kenapa tidak, bila saya berhasil dalam bisnis? Ada yang salah bila saya berhasil? Emang kalau gagal dalam bisnis, masalah buat lo?”

Inilah cara asyik membentuk mental berhasil, keyakinan berhasil dalam bisnis. Tentunya tanpa melupakan bahwa Anda pun harus siap untuk gagal dalam bisnis.

C.    Motivasi Kata “Mungkin Saja!”

Ini adalah motivasi sukses tingkat batin. Artinya Anda benar-benar ikhlas apapun yang terjadi entah sukses atau tidak dalam hal apapun terutama dalam hal ini adalah bisnis.

Kenapa ada kata “Mungkin Saja” untuk memotivasi Anda dalam kesuksesan bisnis?

Untuk lebih memahami kata motivasi “mungkin saja” untuk sukses, saya akan memberikan penjelasan singkat prinsip sukses menurut Brian Tracy dalam buku The Way to Wealth in Action. Silahkan baca.

Prinsip Sukses Pertama: Segala Sesuatu Mungkin Terjadi
Prinsip Kedua: Kemungkinan Ini Dapat Diperhitungkan

Lebih lengkap, silahkan baca di sini

So, cara atau langkah sukses bisnis memang sederhana kan?

Ayo kita mulai memotivasi diri sendiri dengan berkata:

-    BISA!
-    KENAPA TIDAK?!
-    MUNGKIN SAJA!

Ucapkan dengan penuh semangat mengharapkan sukses dalam bisnis ! Kesadaran bahwa bisnis perlu sadar! dan keikhlasan karena sukses bisnis adalah mungkin. Semangat bisnis online!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar